5 Daftar HP Realme Terbaik 2023, Sudah Lolos Uji Ketahanan!

11 Februari 2023, 20:15 WIB
Ilustrasi HP Realme /Dok. Realme Indonesia

KILAS KLATEN - Realme merupakan salah satu brand smartphone yang sangat diperhitungkan pada masa sekarang, Produk-produknya mampu menyaingi brand-brand lain yang hadir terlebih dahulu di pasaran Indonesia maupun global.

Berdasarkan data dari statcounter, Realme termasuk ke dalam salah satu smartphone dengan market share terbesar di Indonesia. Brand ini menduduki peringkat keenam dengan nilai 7,74%, hanya berbeda 3,17% di bawah Apple yang menduduki peringkat kelima.

Sebagai salah satu smartphone pilihan masyarakat Indonesia, tentu saja Realme selalu merilis produk-produk terbaiknya yang bisa Anda beli baik secara offline maupun online. Berikut ini daftar ponsel Realme terbaik untuk tahun 2023 yang bisa Anda pilih:

Baca Juga: Super Irit! Yuk Intip Spesifikasi Realme C15, Smartphone Mega Baterai yang Tahan 57 Hari

Daftar HP Realme Terbaik 2023

Realme C33

Meski tergolong sebagai smartphone murah karena harganya hanya satu jutaan, tapi berbicara soal kualitas HP ini tidak kalah dengan HP sejenis lainnya baik HP Realme maupun merek lainnya. Realme C33 hadir dengan tampilan layar seluas 6,5 inci dan memiliki ketebalan hanya 8,33mm saja sehingga nyaman digenggam.

Smartphone ini hadir dengan baterai berkapasitas 5000 mAh dan prosesor Unisonic T612 yang sangat powerfull. Dengan prosesor bertenaga membuat ponsel bisa bekerja dengan cepat dan kuat meski digunakan secara terus menerus.

Selain itu, Realme C33 juga dibekali dengan kamera besar 50 MP yang sudah mendukung teknologi AI sehingga bisa menghasilkan gambar yang jernih. Realme C33 dijual seharga Rp1.599.000 untuk konfigurasi 3GB+32GB dan Rp1.799.000 untuk konfigurasi 4GB+64GB.

Baca Juga: Spesifikasi Realme Narzo 10A, Smartphone dengan Prosesor Gaming Berkualitas

Realme GT 2 Pro

Realme GT 2 Pro merupakan salah satu smartphone Realme berkualitas premium. Maka tak heran jika ponsel ini tidak dijual dengan harga yang murah.

Dari segi desain saja, Realme GT 2 Pro sudah pionir biopolimer di dunia. Dengan layar 2K Super Reality membuat Anda bisa melihat tampilan gambar seperti nyata dengan kualitas tingkat tinggi.

Smartphone ini ditenagai dengan prosesor snapdragon yang sangat cepat. Realme GT 2 Pro juga menjadi smartphone pertama di dunia yang mendapatkan sertifikasi TCO 9.0 karena desainnya yang sangat ramah lingkungan.

Ponsel yang berkamera 50 MP dan mendukung pengisian daya cepat 65W ini dijual seharga Rp8.999.000 dengan RAM 12 GB dan ROM 256 GB. Ada tiga varian warna yang bisa dipilih yaitu Paper White, Steel Black, dan Paper Green.

Baca Juga: Realme 10 Resmi Hadir di Indonesia, Desain Keren Hanya 2 Jutaan

Realme 9 Pro+ 5G

Rekomendasi HP Realme terbaik selanjutnya adalah Realme 9 Pro+. Berbeda dengan ponsel-ponsel yang sudah disebutkan sebelumnya, untuk ponsel Realme yang satu ini sudah mendukung jaringan 5G.

Salah satu keunggulan dari smartphone ini terletak pada kameranya yang berteknologi prolight imaging dan street photography mode 2.0. Teknologi tersebut membuat foto candid semakin mudah dan hasilnya juga berkualitas.

Selain itu, Realme 9 Pro+ mempunyai prosesor yang bertenaga yaitu Mediatek Dimensity 920 5G dengan Vapor Chamber Cooling System. Sistem tersebut membuat ponsel ini tidak cepat panas meski digunakan secara terus menerus untuk berbagai hal.

Realma 9 Pro+ dijual seharga Rp5.499.000 dengan penyimpanan 8GB+256GB dan Rp4.999.000 dengan penyimpanan 8GB+128GB. Ada dua pilihan warna yaitu Aurora Green dan Sunrise Blue.

Realme C25Y

Realme C25Y termasuk salah satu ponsel entry level Realme dengan penjualan terlaris. Smartphone ini memiliki layar besar berukuran 6,5 inchi dengan desain garis yang sangat estetik dan memiliki fitur keamanan sidik jari pada bagian belakangnya.

Baterainya berukuran 5000 mAh yang tahan lama, bahkan bisa siaga hingga 48 hari. Anda bisa menggunakan ponsel ini untuk menonton video ataupun bermain game dalam waktu yang lama tanpa harus khawatir kehabisan daya baterai.

Keunggulan lainnya dari Realme C25Y adalah hadirnya prosesor octa-core Unisonic T610 yang mempunyai kecepatan hingga 1,8 GHz. Prosesor ini membuat Realme C25Y bisa melakukan banyak tugas dengan mudah dan menghasilkan kinerja yang sangat mulus.

Ponsel ini dijual dengan harga yang cukup terjangkau yaitu Rp1.549.000 dengan slot penyimpanan 4GB+64GB dan hadir dengan dua pilihan warna yaitu Glacier Blue serta Metal Grey.

Baca Juga: HP Realme 10 Rilis 9 November 2022, Tampilan elegan Plus Spek Gaming

Realme C21Y

HP Realme terbaik selanjutnya yaitu Realme C21Y yang memiliki tiga kamera utama berkualitas. Smartphone ini memiliki layar full screen berukuran 6,5 inchi yang dapat memberikan pengalaman terbaik saat menonton film.

Baterai berkapasitas 5000 mAh yang tahan lama karena adanya fitur power saving mode. Membuat Anda bisa menggunakan Realme C21Y dengan lama tanpa kehabisan baterai. Saat baterai sudah tinggal sedikit, Anda tetap bisa menggunakannya melalui mode Hemat Daya Super dengan batasan-batasan tertentu.

Realme C21Y juga menjadi smartphone pertama yang mendapatkan sertifikasi dari TUV Rheinland karena lulus uji ketahanan. Jadi bagi Anda yang menginginkan smartphone tahan lama atau tidak mudah rusak, maka ponsel Realme C21Y bisa menjadi pilihan tepat.

HP ini dijual seharga Rp1.499.000 dengan konfigurasi 4GB+64GB serta hadir dengan dua pilihan warna yaitu Cross Black dan Cross Blue.

Itulah daftar HP Realme terbaik dan juga menjadi pilihan banyak konsumen. Harga HP bisa saja berubah sewaktu-waktu sehingga Anda harus rutin mengecek pada situs resminya agar tidak ketinggalan update harga terbaru.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: Realme Official Website

Tags

Terkini

Terpopuler