Peraturan Terbaru Elon Musk: Pemilik Akun Centang Biru di Twitter Bayar Rp 125 Ribu Perbulan

- 2 November 2022, 14:00 WIB
Peraturan Terbaru Elon Musk: Pemilik Akun Centang Biru di Twitter Bayar Rp 125 Ribu Perbulan
Peraturan Terbaru Elon Musk: Pemilik Akun Centang Biru di Twitter Bayar Rp 125 Ribu Perbulan /Instagram @elonmuskofficial/

KILAS KLATEN - Berita Elon Musk sejak resmi memiliki Twitter masih terus bergulir.

Baru-baru ini beredar spekulasi jika Elon akan mematok harga 8 USD atau setara dengan Rp125 ribu untuk akun centang biru di Twitter.

Elon akan merubah sistem verivikasi akun twitter. Dalam peraturan baru pemilik Tesla ini Pengguna Twitter yang ingin 'verified' atau akunnya centang biru wajib membayar biaya bulanan sebesar 8 dolar AS atau sekitar Rp 125 ribu.

Baca Juga: Elon Musk akan Terapkan Biaya Rp 125.00 Untuk Akun Centang Biru di Twitter

Layanan premium yang diberi nama Twitter Blue ini akan memberikan fitur eksklusif bagi pengguna centang biru seperti edit tweet, undo tweet dan lain-lain.

Akun centang biru akan diberikan waktu 90 hari untuk memilih berlangganan, jika tidak akan kehilangan centang biru.

“Sistem bangsawan dan rakyat jelata Twitter saat ini untuk siapa yang memiliki atau tidak memiliki tanda centang biru adalah omong kosong. Kekuatan untuk rakyat! Biru seharga US$ 8 per bulan,” tulis Elon dalam akun Twitternya pada Selasa 01 November 2022.

Baca Juga: Jalan Terjal Dihadapi Elon Musk Saat Beli Twitter, Sempat Ditolak Dewan Direksi

Elon juga menambahkan bahwa harganya akan disesuaikan secara proporsional berdasarkan daya beli masyarakat di suatu negara.

Menurut orang terkaya di dunia ini pelanggan centang biru akan mendapatkan beberapa prioritas dalam balasan, penyebutan, pencarian dan dapat mengunggah video dan audio lebih panjang.

Halaman:

Editor: Masruro

Sumber: Instagram Faktanya Google


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x