Spesifikasi Redmi 9C, Ponsel dengan Layar Besar dan Performa Gahar

- 2 April 2023, 09:15 WIB
Ilustrasi - Spesifikasi Redmi 9C
Ilustrasi - Spesifikasi Redmi 9C /mi.co.id

KILAS KLATEN - Redmi 9C merupakan salah satu smartphone Xiaomi yang hadir dengan layar besar dan triple kamera. Smartphone ini pertama kali rilis pada 15 September 2020.

Sejatinya ponsel ini tergolong sebagai entry level, namun dari segi kualitas justru jauh lebih baik tidak seperti smartphone murah pada umumnya. Berikut ini spesifikasi lengkap dari smartphone Redmi 9C.

Spesifikasi Redmi 9C

Desain dan Layar

Redmi 9C memiliki desain kualitas Premium dengan empat pilihan warna yaitu Lavender Purple, Midnight Gray, Sunrise Orange, dan Twilight Blue. Di bagian belakang, selain terdapat kamera juga terdapat sensor sidik jari.

Redmi 9C memiliki layar Dot Drop 6.53” HD+ dengan resolusi 720 x 1600. Dengan layar besar ini, Anda bisa menikmati video dan permainan game dengan tampilan yang lebih besar dan jelas.

Baca Juga: Intip Spesifikasi Redmi Note 12 Series yang Rilis 30 Maret di Indonesia

Baterai

Redmi 9C mempunyai baterai yang berkapasitas besar 5000 mAh, tahan lama dengan waktu siaga mencapai 27 hari. Anda bisa menggunakan smartphone ini selama 167 jam untuk memutar lagu, 10 jam untuk bermain game, 32 jam untuk telepon, atau 21 jam untuk memutar video.

Bahkan tingkat ketahanan baterai Redmi 9C 25% lebih tahan lama daripada standar di pasar.

Kamera

Smartphone Redmi 9C hadir dengan triple kamera belakang yang telah berteknologi AI. Sehingga bisa menghasilkan gambar kualitas terbaik yang cerah dan tanpa blur.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x