Mengenal Apa itu Bullying, Jenis dan Cara Mengatasinya

- 4 Maret 2023, 16:30 WIB
Ilustrasi - mengenal bullying dan cara mengatasinya
Ilustrasi - mengenal bullying dan cara mengatasinya /Mikhail nilov/Pexels

Perundungan seksual dapat berupa tindakan berulang, berbahaya, dan memalukan yang menargetkan seseorang secara seksual, seperti memanggil seseorang dengan nama yang tidak pantas, komentar kasar, gerakan vulgar, sentuhan tanpa persetujuan kedua belah pihak, hingga materi pornografi yang merugikan korban.

  1. Perundungan prasangka

Perundungan prasangka atau prejudice bullying adalah macam bullying yang disadari pada prasangka pelakunya terhadap seseorang dari ras, agama, atau orientasi seksual yang berbeda.

Pelaku prejudice bullying dapat menargetkan korban yang berbeda dengan mereka, setelah itu, pelaku akan mengucilkan korban hanya karena memiliki perbedaan tertentu.

Baca Juga: Kenali Ciri Anak yang Menjadi Pelaku dan Korban Bullying

Cara Mengatasi Bullying

Terdapat beberapa cara mengatasi bullying yang perlu dipahami orang tua dan guru, apa saja?

  1. Ajari anak apa itu bullying agar anak tidak menjadi korbannya.
  2. Ketahui tanda-tanda bahwa anak anda telah menjadi korban bullying.

  3. Ajari anak untuk tidak berlaku kasar secara fisik atau verbal pada teman-temannya di sekolah.

  4. Ajari anak untuk bisa mempertahankan dirinya saat menjadi korban bullying.

  5. Ketahui pihak sekolah yang dapat dihubungi data ada peristiwa bullying terjadi.

  6. Laporkan kasus bullying yang terjadi pada anak anda ke pihak sekolah.

  7. Suarakan ketidaksetujuan anda terhadap bullying kepada pihak sekolah

  8. Bekerja sama dengan pihak sekolah dengan orang tua murid dalam melawan bullying di lingkungan sekolah

  9. Habiskan waktu di sekolah untuk mencegah bullying.

Itulah informasi mengenai pengertian, jenis dan cara mengatasi bullying, semoga kita dijauhkan dari hal-hal yang tidak diinginkan. ***

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x