3 Resep Batagor Tahu ala Kaki Lima yang Cocok Dijadikan Ide Jualan Bulan Puasa

8 Maret 2023, 18:00 WIB
Resep batagor tahu ala pedagang kaki lima, cocok untuk ide jualan bulan puasa /dewiashandy/Instagram

KILAS KLATEN - Simak 3 resep batagor tahu ala kaki lima yang cocok di jadikan ide jualan di bulan puasa berikut ini.

Batagor adalah salah satu kuliner yang terkenal khas Jawa Barat. Batagor atau bakso tahu goreng adalah kuliner yang hampir sama dengan siomay, makanan yang disiram oleh bumbu kacang yang memiliki cita rasa manis gurih ini membuat makanan satu ini nikmat jika disajikan ketika sedang ada acara keluarga atau sebatas camilan saja.

Cara membuat batagor juga cukup mudah, dengan bahan-bahan yang tentunya mudah ditemukan, baik di warung, pasar, maupun supermarket, meskipun hampir sama dengan siomay, namun makanan ini diolah dengan cara digoreng, jadi akan terasa kriuk dan gurih ketika dikunyah di mulut.

Saat ini sudah banyak penjual batagor di penjuru daerah, dengan berbagai varian, dari mulai varian sederhana dan varian mewah dengan protein tinggi.

Nah jika kamu berniat untuk berjualan pada saat bulan puasa nanti, batagor ini bisa jadi ide jualan yang bisa kamu coba loh. Simak yuk 3 resep batagor tahu ala kaki lima berikut.

Baca Juga: Simak 3 Resep Membuat Nasi Bakar, Lezat, Simpel dan Menggugah Selera Sebagai Ide Masakan Berbuka Puasa

  1. Resep Batagor Tahu Rumahan

Bahan:

1. 10 sdm tepung tapioka

2. 2 sdm tepung terigu

3. 1 buah tahu kotak besar, potong dadu

4. 1 butir telur

5. 2 batang daun bawang

6. air panas secukupnya

Bumbu:

1. 2 siung bawang putih, haluskan

2. 1 sdt garam

3.  ½  sdt kaldu bubuk

Saus kacang:

1. 1 genggam kacang tanah

2. 1 sdt garam

3.  ½ sdt gula

4.  kecap manis secukupnya

Cara membuat:

1. Campurkan tepung tapioka dan terigu.

2. Masukkan daun bawang, telur, garam, kaldu bubuk dan bawang putih halus. Aduk rata.

3. Tuang air panas sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga menjadi adonan yang tercampur rata.

4. Panaskan minyak, ambil satu sendok adonan dan goreng kedalam minyak panas hingga matang kecoklatan. Angkat.

5. Goreng kacang tanah, haluskan dengan bahan lain. Sajian batagor tahu dengan bumbu kacang dan kecap manis.

Baca Juga: Pahami Resep Membuat Siomay Lezat yang Bisa Dijadikan Ide Jualan

  1. Resep Batagor Tahu Kulit Pangsit

Bahan:

1. Kulit pangsit secukupnya

2. 300 gr tepung tapioka

3. 100 gr tepung terigu

4. 300 gr tahu, hancurkan

5. 2 batang daun bawang, cincang

6. 6 siung bawang putih, haluskan

7. 1 butir telur

8. 1 sdt baking powder

9. 1 sdt garam

10.  2 sdm ebi, haluskan

11. 1 sdt lada bubuk

12.  air secukupnya

13. Kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:

1. Campurkan semua bahan tepung dan bumbu menjadi satu, kecuali tahu yang dipotong dadu.

2. Sendok satu per satu dan isikan pada kulit pangsit, goreng, hingga semua adonan habis dan matang kecoklatan.

3. Sajikan dengan saus kacang, lengkap dengan kecap manis dan saus cabai favorit.

 Baca Juga: Resep Ayam Betutu Khas Bali, Empuk, Enak Dijamin Bikin Lahap

  1. Resep Batagor Tahu Sederhana

Bahan:

1. 2 buah tahu putih

2. 9 sdm tepung tapioka

3. 2 sdm tepung terigu

4. 1 butir telur

5. 2 siung bawang putih

6. Garam, penyedap rasa dan merica bubuk secukupnya

7. Minyak goreng

Cara membuat:

1. Haluskan tahu putih menggunakan garpu.

2. Haluskan bawang putih, kemudian masukkan tahu. Campur dengan tambahan garam secukupnya.

3. Masukkan telur, lada, penyedap rasa, tepung tapioka dan terigu. Campur hingga rata.

4. Panaskan minyak goreng dengan api sedang.Ambil 1 sdm adonan, kemudian goreng. Lakukan pada adonan yang masih tersisa.

Baca Juga: Simak 3 Resep Dalgona Coffee, yang Akan Kembali Dirindukan Sebagai Ide Bisnis Bulan Puasa

5. Goreng hingga berwarna kuning keemasan. Jika sudah matang, tiriskan.

6. Sajikan batagor tahu dengan bumbu kacang dan kecap.

Demikian 3 resep batagor ala kaki lima yang bisa kamu tiru dirumah sebagai ide jualan bulan puasa nanti.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Tags

Terkini

Terpopuler