Menteri Kesehatan Budi Sadikin: Aplikasi PeduliLindungi Akan di Transformasikan ke Platform SATUSEHAT

- 4 Januari 2023, 19:31 WIB
Menteri Kesehatan Budi Sadikin: Aplikasi PeduliLindungi Akan di Transformasikan ke Platform SATUSEHAT
Menteri Kesehatan Budi Sadikin: Aplikasi PeduliLindungi Akan di Transformasikan ke Platform SATUSEHAT /Kemenkes

KILAS KLATEN – Platform SATUSEHAT secara resmi di luncurkan Kementerian Kesehatan Budi Sadikin pada hari selasa, 26 juli 2022 yang lalu.

Kini, Layanan kesehatan di Indonesia terus bertransformasi menuju sistem kesehatan yang kuat, tangguh dan terintegrasi. 

Salah satunya dengan melakukan integrasi data rekam medis pasien di fasyankes ke dalam satu platform Indonesia Health Services (IHS) yang diberi nama SATUSEHAT.

Platform SATUSEHAT ini adalah bentuk perwujudan dari pilar ke enam transformasi sistem kesehatan yaitu pilar transformasi teknologi kesehatan yang diinisiasi oleh Menkes Budi. 

Platform ini juga diharapkan mendukung implementasi lima pilar transformasi sistem kesehatan lainnya seperti transformasi layanan primer, transformasi layanan rujukan, transformasi sistem ketahanan kesehatan, transformasi sistem pembiayaan kesehatan dan transformasi SDM kesehatan yang saat ini juga sedang berjalan.

Terbaru, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin menyebut aplikasi PeduliLindungi akan digunakan sebagai bank data kesehatan individu yang juga dapat dimanfaatkan untuk melihat kesehatan populasi dalam platform SATUSEHAT.

"Nanti PeduliLindungi kita transformasikan ke platform Satu Sehat, dimana teman-teman yang punya bisa pakai, fungsinya bukan hanya vaksin dan scanning saja, tapi bisa tahu imunisasi anak yang sudah kita pakai apa saja, cek darah di laboratorium, general checkup masuk, sampai video, CT scan, MRI masuk," Ujarnya di Kantor Presiden Jakarta pada Senin 2 Januari 2023.

Baca Juga: Jokowi Resmi Cabut Peraturan PPKM Hari Ini, Vaksinisasi Terus Digenjot Bansos Tetap Berjalan

Menteri Kesehatan Budi Sadikin menambahkan bahwa pemerintah sedang menyusun sistem pemerintahan berbasis elektronik melalui platform Satu Data Indonesia yang berisi data kesehatan, keuangan, sosial hingga sumber daya alam.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah