Penyelenggaraan Puncak Peringatan HAN ke-39 oleh Dinsos P3APPKB Klaten Dihadiri Anak TK hingga SMA

- 27 Juli 2023, 14:17 WIB
Penyelenggaraan Puncak Peringatan HAN ke-39 oleh Dinsos P3APPKB Klaten Dihadiri Anak TK hingga SMA
Penyelenggaraan Puncak Peringatan HAN ke-39 oleh Dinsos P3APPKB Klaten Dihadiri Anak TK hingga SMA /Klatenkab.go.id

 

KILAS KLATEN - Puncak Hari Anak Nasional ke-39 yang diselenggarakan oleh Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk Dan Keluarga Berencana P3APPKB di Kabupaten Klaten yang digelar di Pendapa Ageng Kabupaten Klaten, Selasa, 25 Juli 2023 berlangsung meriah.

Kegiatan ini dibuka dengan flash mob anak-anak usia TK hingga SMA/SMK diiringi lagu Raih Mimpi, lagu tema Hari Anak Nasional di halaman Pendapa Ageng Kabupaten Klaten.

Puncak peringatan Hari Anak Nasional ke – 39 ditandai dengan pelepasan balon merah putih oleh Wakil Bupati Klaten, Yoga Hardaya.

Tahun ini, peringatan Hari Anak Nasional ke – 39 tahun 2023 mengambil tema “Anak Terlindungi Indonesia Maju”.

Dalam kesempatan tersebut, Wabup Yoga mengajak semua pihak untuk berperan aktif menjaga dan melindungi anak-anak sebagai generasi Indonesia yang akan datang.

Harapannya kegiatan ini dapat menggugah individu, orangtua, dan keluarga untuk memahami peran, tugas, dan tanggung jawab dalam memenuhi hak dan melindungi anak.

Baca Juga: Catat Jadwalnya! Ada Konser Musik Anji dan Festival Musik Guyon Waton, Berikut Update Terbaru Event Hari Jadi

Tema ini, lanjutnya, dapat menjadi inspirasi untuk berperan berperan aktif bersama segenap bangsa, menciptakan berbagai program dan inovasi yang terkait dengan pentingnya peran perlindungan anak sehingga anak Indonesia yang hebat dan berbahagia.

Di tahun ini, kata Wabup, Kabupaten Klaten menerima penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) dengan kategori Nindya atau naik dari kategori Madya di tahun 2022.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: Pemkab Klaten


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x