Bjorka Kembali Berulah, Bocorkan Data Pribadi Luhut Binsar Pandjaitan, Hingga Diduga Belum Vaksin Booster

- 12 September 2022, 12:57 WIB
Bjorka Kembali Berulah, Bocorkan Data Pribadi Luhut Binsar Pandjaitan, Hingga Diduga Belum Vaksin Booster
Bjorka Kembali Berulah, Bocorkan Data Pribadi Luhut Binsar Pandjaitan, Hingga Diduga Belum Vaksin Booster /

KILAS KLATEN - Hecker Bjorka kembali berulah, kali ini targetnya Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.

Dengan tanpa rasa tajut, Ia membocorkan data pribadi milik Luhut Binsar Pandjaitan ke media sosial pada Senin, 12 September 2022.

Data pribadi Luhut, seperti NIK, alamat rumah, nomor telephone hingga alamat email tersebar ke masyarakat luas.

Tidak cukup sampai disitu, atas kebocoran tersebut diketahui bahwa Luhut ternyata belum melakukan vaksin booster.

Kebocoran data pribadi dari Luhut ini disebarkan oleh akun Telegram Bjorka pada Senin, 12 September 2022 siang hari.

Sebelumnya hacker bjorka telah membocorkan data Denny Siregar hingga Menteri Kominfo Johnny G Plate.

Yang jadi menarik, diketahui bahwa luhut ternyata baru melakukan vaksinasi Covid-19 dua kali.

Baca Juga: Ngeri! Hecker Bjorka Ancam Bocorkan Dokumen Rahasia Jokowi Termasuk Surat dari BIN

Dari data, tercatat bahwa Luhut menjalani vaksinasi Covid-19 pertama pada 13 Maret 2021.

Sedangkan vaksinasi Covid-19 kedua ia lakukan hanya satu bulan setelahnya yakni 3 April 2022.

Dari data tersebut tidak terlihat data vaksin ketiga. Ini mengindikasikan bahwa Luhut Binsar belum melakukan vaksin booster Covid-19.

Hal ini Cukup ironis, mengingat Luhut adalah sosok yang sering kali menyuarakan masyarakat agar segera melakukan vaksin booster.

Hal tersebut dilakukan mengingat vaksin booster menjadi berbagai syarat untuk melakukan aktivitas, misalnya perjalanan, ke mal, atau lokasi kantor.

Dari kebocoran data tersebut sampai saat ini viral, hingga jadi perbincangan masyarakat luas.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah