Capaian Pembelajaran (CP) PAI (Pendidikan Agama Islam) dan Budi Pekerti SMA Fase E Kelas 10

- 3 Juli 2022, 00:51 WIB
Capaian Pembelajaran (CP) SMA Kurikulum Merdeka
Capaian Pembelajaran (CP) SMA Kurikulum Merdeka /

Fikih

Peserta didik mampu menganalisis implementasi fikih mu‘āmalah dan al-kulliyyāt al-khamsah (lima prinsip dasar hukum Islam; menyajikan paparan tentang fikih mu‘āmalah dan al-kulliyyāt al-khamsah meyakini bahwa ketentuan fikih mu‘āmalah dan al-kulliyyāt al- khamsah adalah ajaran agama; serta menumbuhkan jiwa kewirausahaan, kepedulian, dan kepekaan sosial.

Sejarah Peradaban Islam

Peserta didik mampu menganalisis sejarah dan peran tokoh ulama penyebar ajaran Islam di Indonesia; dapat membuat bagan timeline sejarah tokoh ulama penyebar ajaran Islam di Indonesia dan memaparkannya; meyakini bahwa perkembangan peradaban di Indonesia adalah sunatullah dan metode dakwah yang santun, moderat, bi al-ḥikmah wa al-mau‘iẓat al- ḥasanah adalah perintah Allah Swt.; membiasakan sikap kesederhanaan dan kesungguhan mencari ilmu, tekun, damai, serta semangat menghargai adat istiadat dan perbedaan keyakinan orang lain.

Baca juga: Download ATP Bahasa Indonesia SMA Alur Tujuan Pembelajaran Lengkap Kelas X, XI, dan XII

Berikut ini link Download Capaian Pembelajaran (CP) semua jenjang dan semua mata pelajaran termasuk PAI (Pendidikan Agama Islam) dan Budi Pekerti berdasarkan SK Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kemendikbud Ristek Nomor 008/H/KR/2022.

Download Capaian Pembelajaran (CP) Semua Mapel

Demikian Capaian Pembelajaran (CP) untuk ATP PAI (Pendidikan Agama Islam) dan Budi Pekerti SMA Fase E Kelas 10.***

 

Halaman:

Editor: Masruro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah