Peran Teknologi Komunikasi dalam Interaksi Antar Ruang di Negara-negara ASEAN

- 31 Agustus 2022, 15:52 WIB
Ilustrasi, Peran Teknologi Komunikasi dalam Interaksi Antar Ruang di Negara-negara ASEAN
Ilustrasi, Peran Teknologi Komunikasi dalam Interaksi Antar Ruang di Negara-negara ASEAN /Pixabay

KILAS KLATEN - Bagaimana peran teknologi komunikasi dalam interaksi antar ruang di negara-negara ASEAN?

Sebelumnya, kita perlsu mengenal terlebih dahulu apa itu ASEAN. ASEAN merupakan singkatan dari Association of Southeast Asian Nations yang merupakan sebuah Organisasi negara-negara di Asia Tenggara. Asean berdiri pada 8 Agustus 1967 di Bangkok, Thailand.

Tujuan dibentuknya organisasi ini untuk mempromosikan kerjasama aktif dan saling membantu dalam hal-hal yang menjadi kepentingan bersama di bidang ekonomi, sosial, budaya, teknis, ilmiah dan administrasi.

Oleh karenanya, dalam mewujudkan tujuan-tujuan tersebut ASEAN juga perlu mengikuti perkembangan zaman. Perkembangan yang dimaksud adalah berkaitan dengan teknologi komunikasi. Nah, menarik kan? Simak bagaimana peran teknologi komunikasi dalam interaksi antar ruang di negara ASEAN dibawah ini.

Baca Juga: Rangkuman Aktivitas Kegiatan Ekonomi, Produksi Distribusi Konsumsi, Materi IPS Kelas 7 SMP Kurikulum Merdeka

Peran Teknologi Informasi dalam Interaksi Antar Ruang di Negara-negara ASEAN

Peran dari teknologi informasi dalam interaksi antar ruang di negara-negara Asean adalah sebagai berikut :

  1. Membuat interaksi antar ruang menjadi semakin mudah
  2. Membuat biaya interaksi antar ruang semakin murah dan terjangkau
  3. Memudahkan pertukaran informasi dalam interaksi antar ruang
  4. Mempercepat proses perdagangan barang dan jasa antar negara ASEAN dengan adanya teknologi komunikasi yang mempermudah proses jual beli lintas negara
  5. Kerjasama luar negeri semakin mudah. Contohnya, pada April lalu Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN tetap dapat dilaksanakan secara virtual meski di tengah pandemi COVID-19

Berkembangnya teknologi komunikasi memungkinkan manusia untuk berinteraksi dan menyalurkan informasi secara cepat dan tidak terbatas ruang dan waktu. Itu karena teknologi komunikasi sudah mengalami kemajuan yang begitu signifikan dewasa ini.

Keberadaannya dimanfaatkan untuk berbagai tujuan, mulai dari kepentingan individu hingga kepentingan yang menyangkut kerja sama antarnegara. Itu juga berlaku untuk negara-negara yang tergabung dalam ASEAN

Interaksi antar ruang merupakan sebuah hubungan timbal balik antara individu dengan individu lain atau kelompok. Interaksi terjadi bila ada  komunikasi dan kontak sosial.

Sementara untuk komunikasi sendiri merupakan penyampaian pesan dari satu orang atau kelompok ke pihak lain. Komunikasi memungkinkan terjadinya interaksi melalui pertukaran pendapat, ide, kebutuhan serta memungkinkan sikap dan perasaan suatu kelompok manusia atau orang perseorangan bisa diketahui oleh kelompok lain.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x