Penguasaan Materi Wirausaha Kelas 6A, Kegiatan Ekspor Negara Indonesia

- 15 November 2022, 18:10 WIB
Penguasaan Materi Wirausaha Kelas 6A, Kegiatan Ekspor Negara Indonesia
Penguasaan Materi Wirausaha Kelas 6A, Kegiatan Ekspor Negara Indonesia /REUTERS/Valentyn Ogirenko/File Photo

KILAS KLATEN – Sebuah negara pasti membutuhkan negara lain untuk mencukupi kebutuhannya. Sebuah negara pun juga tidak bisa benar-benar mandiri tanpa bantuan negara lain.

Oleh karena itu, negara akan melakukan kerja sama dengan negara yang lain. Seperti negara-negara ASEAN melakukan kerja sama untuk meningkatkan perekonomiannya.

Kerja sama ekonomi ini dilakukan dengan kegiatan ekspor impor.

Baca Juga: Capaian Pembelajaran atau CP Bahasa Arab MI Fase C Kelas 5 dan Kelas 6

Kegiatan Ekspor

Ekspor merupakan kegiatan menjual barang ke luar negeri. Misalnya, kita menjual barang hasil kerajinan seperti ukir-ukiran dan barang asongan ke negara Eropa. Nah, barang yang kita jual ini dinamakan sebagai barang ekspor, sedangkan lembaga atau orang yang melakukan ekspor ini dinamakan eksportir.

Barang ekspor harus memiliki kualitas yang bagus. Maksudnya adalah agar barang yang di ekspor ini dapat dijual di luar negeri karena kualitasnya yang bagus.

Tidak semua barang yang di produksi di dalam negeri bisa dijual ke luar negeri, karena negara yang akan membeli produk dari Indonesia akan memilih yang memiliki kualitas bagus.

Baca Juga: Perkenalkan Aplikasi IMACE, Memudahkan Pengusaha Agribisnis Mengakses Informasi Ekspor Produk Pertanian

Oleh karena itu, barang yang sudah dilabeli “kualitas ekspor” merupakan barang-barang yang kualitas dan mutunya bagus.

Halaman:

Editor: Masruro


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x