Inilah Dahsyatnya Sholat Dhuha yang Mungkin Belum Anda Ketahui

- 7 Maret 2023, 17:16 WIB
Inilah Dahsyatnya Sholat Dhuha yang Mungkin Belum Anda Ketahui
Inilah Dahsyatnya Sholat Dhuha yang Mungkin Belum Anda Ketahui /Michael burrows/pexels

Kebanyakan masyarakat seringkali minta kecukupan rezeki. Hal itu bukanlah masalah, karena memang setiap manusia membutuhkan. Bagi Anda yang ingin mencukupkan rezekinya di dunia maupun di akhir, cobalah untuk rutin melaksanakan shalat dhuha. Seperti pada hadits berikut:

“Wahai anak Adam, janganlah engkau luput dari empat rakaat di awal harimu, niscaya akan Aku cukupkan untukmu (rezeki)  di sepanjang hari itu.” (HR. Ahmad).

  1. Mendapat Pahala Sedekah

Seperti yang kita tahu, sedekah merupakan salah satu amalan yang dicintai oleh Allah. Banyak sekali cara yang bisa kita lakukan untuk bersedekah dan mendapatkan pahalanya.

Bahkan, meskipun kita tidak punya banyak harta, namun banyak cara yang bisa kita lakukan untuk bersedekah. Salah satunya dengan melakukan shalat dhuha. Pasalnya, dengan melakukan shalat dhuha, kita sudah bisa mendapatkan pahala seperti bersedekah.

Hal ini pun dijelaskan di dalam sebuah hadits yang berbunyi:

“Hendaklah masing-masing kamu bersedekah untuk setiap ruas tulang badanmu pada setiap pagi. Sebab tiap kali bacaan tasbih itu adalah sedekah, setiap tahmid adalah sedekah, setiap tahlil adalah sedekah, setiap takbir adalah sedekah, menyuruh kepada yang ma'ruf adalah sedekah, mencegah yang mungkar adalah sedekah. Dan sebagai ganti dari semua itu, maka cukuplah mengerjakan dua rakaat shalat Dhuha,” (HR Muslim).

Baca Juga: Simak Jadwal Sholat untuk Wilayah Klaten Hari Ini, Senin 26 Desember 2022

  1. Mendapat Pahala Haji

Haji, merupakan salah satu ibadah wajib yang dilakukan oleh umat Islam yang sudah mampu melaksanakannya. Bahkan, haji pun merupakan salah satu dari rukun Islam.

Meskipun begitu, tidak semua orang bisa melaksanakan ibadah tersebut dan mendapatkan pahalanya. Hal ini dikarenakan, untuk melaksanakan ibadah haji perlu banyak hal yang harus dipersiapkan. Baik mental, hingga materi yang tidak sedikit.

Meskipun demikian, ada satu cara yang bisa mengantarkan Anda untuk mendapatkan pahala haji. Salah satunya adalah dengan melakukan shalat dhuha. Dalam salah satu hadits dijelaskan bahwasannya, dari Anas ra:

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah