Profil dan Biodata Lengkap Bright Vachirawit, Pemeran Thyme F4 Thailand: Boys Over Flower!

- 8 Februari 2022, 21:17 WIB
Thyme (Bright Vachirawit). Instagram.com/@f4thailanofficial
Thyme (Bright Vachirawit). Instagram.com/@f4thailanofficial /

Berat badan:73 kg

Kewarganegaraan: Thailand

Fakta tentang Bright Vachirawit

  • Memiliki nama panggilan Bright. 
  • Nama panggilannya diberikan langsung oleh ibunya. 
  • Bright sempat mengubah namanya saat menginjak kelas 4 dari Kunlatorn menjadi Vachirawit.
  • Bright juga mempunyai keturunan Thailand–Amerika–Tiongkok di dalam darahnya. Kakek dari pihaknya ayahnya adalah orang Amerika sedangkan kakek dari ibunya merupakan orang Tiongkok. Kedua orangtuanya merupakan asli Thailand.
  • Golongan darah Bright ialah AB.
  • Bright juga merupakan seorang anak tunggal.
  • Bright tidak pernah mengaku orientasi seksualnya itu straight.
  • Bright memiliki 4 bekas luka di wajahnya. Salah satunya terletak di dekat bibir atasnya yang ia dapat karena wajahnya tersandung meja saat berkelahi dengan temannya di kelas 2 SD.
  • Dia pernah mendukung petisi pernikahan sesama jenis di Thailand.
  • Mata Bright minus, mata kanannya memiliki -7.00 dan mata kirinya -5.50. Tetapi, dia jarang menggunakan kacamata saat pergi ke luar rumah dan lebih memilih memakai lensa kontak.
  • Impian Bright semasa kecil adalah menjadi astronot karena ia suka membaca dan melihat bintang-bintang saat kecil.
  • Bright pernah menggunakan kawat gigi saat masih duduk di kelas 8 SD dan ia memakainya sampai kelas 11.
  • Mata pelajaran favorit Bright dan yang paling ia kuasai saat bersekolah adalah pendidikan jasmani. Sedangkan mata pelajaran yang paling ia benci ialah bahasa Thailand.
  • Bright fasih berbahasa Inggris dan Thailand.
  • bahasa yang ingin Bright pelajari adalah bahasa Korea! Itu karena Bright ternyata suka mendengarkan lagu-lagu Korea dan ia penasaran untuk mempelajari arti lagu yang ia dengarkan.
  • Bright menyukai olahraga Muaythai
  • Bright memulai kariernya di industri hiburan Thailand sejak usia 14-15 tahun. Ia mendapat tawaran dari seorang pencari bakat yang menghubunginya untuk mengikuti audisi. Program TV pertama Bright adalah Strawberry Krubcake di mana ia menjadi host-nya selama tiga tahun terhitung sejak tahun 2013.
  • right sangat menyukai perannya sebagai Sarawat dalam 2gether: The Series dan menyebut bahwa drama tersebut adalah karya terbaiknya sejauh ini. Aktor ini pun mengaku series Thailand itu mengubah hidupnya dan ia merasa puas dengan aktingnya di 2gether: The Series.
  •  Hijau adalah warna favorit Bright Vachirawit.
  • Bright menyukai segala jenis makanan Jepang.
  • Bright tidak suka sayuran.
  • Bright suka mendengarkan musik yang membuatnya mengantuk.
  • Ia suka lagu yang memiliki alur mengalir dibanding musik yang terlalu berirama. 
  • Penyanyi dan band yang disukai Bright adalah Daniel Caesar, Dean, The 1975, dan Prep.
  • Bright juga dikenal memainkan sejumlah alat musik seperti gitar, bass, drum, dan keyboard.
  • Bright mempelajari alat musik tersebut bukan karena keinginannya melainkan karena keluarganya yang memiliki sekolah musik sehingga ia "terpaksa" mempelajari berbagai alat musik. Tetapi setelah bisa memainkannya, Bright mengaku jadi menyukai dan menjadikannya sebagai bagian dari hidup.
  • Bright sering kehilangan barang-barangnya karena ia suka meninggalkan barang tersebut. Ia pernah kehilangan dompet, smartphone, headphone, celana, baju, sepatu, dan ikat pinggangnya.
  • Film Batman, The Dark Knight dan About Time adalah tiga film yang Bright suka dan telah tonton berulang kali.
  • Film atau serial TV yang disukai Bright adalah yang memiliki misteri sehingga membuatnya memutar otak dan memecahkan teka-teki.
  • Bright Vachirawit ternyata suka mencium bau bensi di pom bensin dan bau khas rumah sakit.
  • Sepak bola adalah olahraga favorit Bright dan ia seorang penggemar klub Manchester United dan fans Wayne Rooney.
  • Bright menyukai kucing.
  • Bright tidak percaya ramalan.

Drama yang pernah dibintangi Bright

  1. I Sea You (2018)
  2. Love Songs Love Series: Rao Lae Nai (2018)
  3. Roop Thong (2018)
  4. Social Death Vote (2018)
  5. Love Songs Love Series: Ja Rak Rue Ja Rai (2018)
  6. Love Songs Love Series: Gor Koey Sunya (2018)
  7. Yuttakarn Prab Nang Marn (2018)
  8. Korn Aroon Ja Roong (2019)
  9. My Ambulance (2019)
  10. Heha Mia Navy (2019)
  11. 2gether (2020)
  12. Still 2gether (2020)
  13. In Time With You (2020)
  14. F4 Thailand: Boys Over Flowers (2021)
  15. Astrophile (2022)
  16. Good Old Days (2022)

Nah, itu dia biodata, fakta, dan drama yang dibintangi Bright.***

Halaman:

Editor: Inas Alimaturrahma

Sumber: cosmopolitan.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah