Dikenal Menurunkan Kadar Kolesterol, Minyak Zaitun Ternyata Memiliki Segudang Manfaat

- 8 Oktober 2022, 12:04 WIB
Ilustrasi minyak zaitun dan manfaatnya untuk kesehatan.
Ilustrasi minyak zaitun dan manfaatnya untuk kesehatan. /Pixabay/pexels.com

KILAS KLATEN - Dikenal untuk menurunkan kadar kolesterol, minyak zaitun ternyata memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh.

Minyak zaitun merupakan salah satu hasil olahan dari buah zaitun. Dalam bahasa latinnya, zaitun disebut dengan Olea europaea L.

Pohon zaitun ini dapat menghasilkan buah secara terus menerus tanpa pemberian pupuk dan segala macamnya, sehingga tidak begitu merepotkan petaninya.

Usia hidup pohon ini bisa mencapai lebih dari 100 tahun. Buahnya dapat dimanfaatkan untuk dikonsumsi dan dijadikan minyak.

Minyak zaitun secara keseluruhan mampu mengungguli segala jenis minyak nabati maupun hewani. Karena ia tidak akan mengakibatkan penyakit pada saluran darah atau urat nadi, seperti yang diakibatkan oleh jenis minyak lain.

Minyak Zaitun memiliki ciri khas dengan warnanya kuning pucat dan cenderung kehijauan, memiliki aroma yang khas dan tidak mudah basi.

Baca Juga: Selain Babat Sel Kanker, Ternyata Ini Manfaat dari Daun Sirsak

Di Indonesia minyak zaitun ini juga sering dicampurkan dengan salad. Selain itu minyak zaitun juga menjadi bahan baku dalam pembuatan kosmetik.

Kalori pada minyak zaitun terbilang tinggi. Dikatan tinggi karena terdiri dari unsur lemak. Pada minyak zaitun, terdapat kandungan lemak tak jenuh yang tidak merugikan. Lemak tak jenuh ini dapat menyehatkan tubuh.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x