Peringati Hari Jadi ke-219, Pemkab Klaten Gelar Acara 'Keroncong Rockwow Jombor'

- 27 Agustus 2023, 19:57 WIB
Keroncong Rockwow Jombor/pemkabklaten
Keroncong Rockwow Jombor/pemkabklaten /

KILAS KLATEN - Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-219 Klaten dan HUT ke-78 RI, Sabtu, 26 Agustus 2023, menyelenggarakan acara 'Keroncong Rockwow Jombor' di Do Gurau Cafe Bukit Sidoguro Klaten.

Acara tersebut digagas oleh Pemerintah Kabupaten Klaten dengan tajuk "Keroncong Rockwow Jombor" dengan memadukan alunan musik Keroncong dan Rock.

Turut hadir dalam acara tersebut Forkopimda, Kepala OPD, Camat, Kepala Desa, masyarakat, dan tamu undangan.

Keroncong Rockwow merupakan ide baru yang dirancang bersama Klaten Symphony dengan menghadirkan Heydi Power Slaves, Ophie Danzo Ex Voodoo, dan Winda Samsyu.

Hal tersebut disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Klaten, Jajang Prihono dalam memberikan sambutannya.

Baca Juga: Gelar Kenduri Pengawasan 2023, Bupati Klaten Ajak Masyarakat untuk Gelorakan Semangat Anti Korupsi

Pertunjukan musik tersebut, kata Jajang, bertujuan untuk melestarikan musik keroncong dan juga mempromosikan Do gurau Cafe atau Pariwisata Bukit Sidoguro.

“Kita nikmati malam ini semoga bisa menjadi event runtin. Kita nikmati musik yang mahal ini dan view (pemandangan) yang mahal ini,” tutur Jajang.

Disisi lain, Ketua Umum Hari Jadi ke-219 Klaten dan HUT ke-78 RI, Much Nasir melaporkan Keroncong Rokckwow Jombor dilaksanakan bertujuan memberikan hiburan masyarakat dan memperkenalkan destinasi wisata Bukit Sidoguro dan Do Gurau Cafe.

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: Pemkab Klaten


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x