Jasad Korban Mutilasi Ditemukan di Jombang, Bagian Kepala Masih Belum Ditemukan

6 Agustus 2023, 09:33 WIB
Penemuan korban Mutilasi di Sungai Desa Japanan Jombang, Polisi Mojowarno Selidiki Kasus /ANTARA

KILAS KLATEN - Akhir-akhir ini kasus pembunuhan dengan memutilasi korban banyak ditemukan di sejumlah daerah. Terakhir ini, kembali ditemukan jasad korban mutilasi di sungai Desa Japanan, Kecamatan Mojowarno, Jombang pada Jumat, 4 Agustus 2023.

Penemuan potongan jasad korban mutilasi tersebut mulanya ditemukan oleh seorang warga yang mencari ikan di sungai tersebut.

Kronologi Penemuan Jasad Korban Mutilasi di Jombang

Mulanya, pencari ikan tersebut melihat adanya dua karung besar yang mengeluarkan bau tak sedap. Ia pun curiga dan kemudian melaporkan hal tersebut pada pemerintah desa setempat baru kemudian diteruskan ke Polsek Mojowarno.

Dilakukan pengecekan, ternyata karung tersebut berisi potongan tubuh manusia. Karung pertama ditemukan potongan tubuh dari leher hingga kaki.

Dan karung kedua ditemukan dua tangan. Namun, dalam kedua karung tersebut tak ditemukan adanya  potongan bagian kepala korban.

 

Dari keterangan Kapolsek Mojowarno, AKP Pranan Edi, jasad korban mutilasi di Jombang tersebut diduga telah berada di lokasi penemuan sekitar satu pekan.

"Saat ini jenazah sudah di rumah sakit dan dilakukan autopsi untuk mengidentifikasi korban," katanya, dikutip Kilas Klaten dari Antara pada Minggu, 6 Agustus 2023.

"Sudah mulai membusuk, mungkin lebih dari satu pekan. Bagian kepala tidak ada," ujarnya melanjutkan.

Kepolisian pun meminta bantuan pada masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarha untuk melapor untuk memudahkan pengungkapan kasus.

 

"Kami imbau bagi masyarakat yang merasa kehilangan anggota keluarga segera melapor ke Polsek Mojowarno atau ke Polres Jombang," ucapnya.

Baca Juga: Jajaran Polda DIY Berhasil Ringkus Pelaku Kejahatan Mutilasi di Wisma Kaliurang Sleman

Polisi Cari Potongan Tubuh Bagian Kepala

Pihak kepolisian juga telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) untuk mencari bukti-bukti kasus mutilasi tersebut. Pihaknya juga berupaya untuk mencari potongan bagian kepala korban.

Dari keterangan Kasatreskrim Jombang, AKP Aldo Febrianto, tim dibantu masyarakat telah menyisir lokasi penemuan mayat hingga 1 kilometer, namun potongan bagian kepala juga masih belum ditemukan.

"Kami masih mencari anggota tubuh korban. Relawan juga membantu menyisir hingga 1 kilometer dari lokasi korban ditemukan, tapi saat ini belum ditemukan," tuturnya.  

 

Dikarenakan tubuh korban sudah mulai membusuk saat ditemukan dan menyulitkan petugas untuk proses identifikasi, petugas medis pun akan melakukan tes DNA untuk mengetahui identitas korban.***

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler