Latihan Soal PPS Pemilu 2024 Lengkap Dengan Kunci Jawaban, Simak Agar Auto Lolos

- 21 Desember 2022, 11:15 WIB
Latihan Soal PPS Pemilu 2024 Lengkap Dengan Kunci Jawaban, Simak Agar Auto Lolos
Latihan Soal PPS Pemilu 2024 Lengkap Dengan Kunci Jawaban, Simak Agar Auto Lolos /unsplash.com

KILAS KLATEN - Pendaftaran petugas Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk Pemilu 2024 telah dibuka oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada tanggal 18 - 27 Desember 2022.

Bagi pendaftar PPS Pemilu 2024, nantinya akan menghadapi serangkaian tes kelulusan. Salah satunya ialah tes tertulis.

Untuk memudahkan kelancaran dalam mengikuti tes tertulis, ada baiknya calon petugas PPS Pemilu 2024 mempelajari contoh latihan soal PPS Pemilu 2024, agar auto lolos.

Contoh latihan soal PPS Pemilu 2024 yang kami sajikan disini, kami peroleh dengan cara mengumpulkan soal PPS Pemilu di tahun-tahun sebelumnya dari berbagai sumber terpercaya, salah satunya website KPU.

Dengan menyimak contoh latihan soal PPS Pemilu 2024 ini, calon Petugas PPS Pemilu 2024 diharapkan memiliki banyak pengetahuan dan referensi untuk mengerjakan tes PPS Pemilu 2024 nantinya.

Baca Juga: Dapet Gaji Hingga 2,5 Juta, Simak Cara Daftar PPK dan PPS Pemilu 2024 Melalui SIAKBA

Baca Juga: Resmi Dimulai! Inilah Syarat Daftar PPK dan PPS Pemilu 2024

Contoh latihan soal PPS Pemilu 2024

1. Dibawah ini yang merupakan kewenangan KPU
Kabupaten/Kota dalam penyelenggaraan Pemilu
adalah
A. Melaksanakan semua tahapan penyelenggaraan di kabupaten/kota berdasarkan ketentuan peraturan
perundang-undangan
B. Mengoordinasikan dan mengendalikan tahapan penyelenggaraan oleh PPK, PPS, dan KPPS dalam
wilayah kerjanya
C. Menindaklanjuti dengan segera temuan dan laporan yang disampaikan oleh Bawaslu Kabupaten/Kota
D. Merencanakan program dan melaksanakan anggaran serta menetapkan jadwal di kabupaten/kota
E. Membentuk PPK, PPS, dan KPPS dalam wilayah kerjanya
Jawaban : E

2. Menurut UUD 1945, Gubernur, Walikota,
dan Bupati dipilih secara ....
A. Demokratis melalui mekanisme internal partai politik
B. Aklamasi oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah
C. Langsung oleh rakyat.
D. Penetapan Presiden
E. Demokratis
Jawaban : E

Halaman:

Editor: Masruro

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah