Teripang Emas, Biota Laut yang Kaya Manfaat, Salah Satunya bisa Obati Diabetes Melitus

- 9 Oktober 2022, 15:04 WIB
Ilustrasi Olahan Teripang,
Ilustrasi Olahan Teripang, /Tangkap Layar Instagram.com/Masakapahariini_id/

Sehingga dengan adanya daya tahan tersebut, tubuh tidak mudah terserang oleh berbagai macam jenis penyakit.

Menutrisikan tulan dan kulit
Menurut Prof. Dr. Ridzwan Hashim dari Universitas Kebangsaan Malaysia, teripang mengandung 86,8% protein.

Protein teripang mudah diuraikan oleh enzim pepsin. Dari jumlah itu sekitar 80,0% berupa kolagen yang berguna sebagai pengikat jaringan dalam pertumbuhan tulang dan kulit. Dalam pertumbuhan tulang, suplemen kalsium saja tidak cukup, karena tulang terdiri dari kalsium fosfat dan kolagen sebagai pengisi.

Tanpa kolagen tulang menjadi rapuh dan mudah pecah seperti kaca. Sebaliknya bila tanpa kalsium, akan mudah keropos atau osteoporosis bahkan kenyal seperti karet.

Menurunkan resiko penyakit jantung
Kandungan asam docosahexanat atau DHA pada teripang dapat menurunkan trigliserida darah yang menyebabkan penyakit jantung.

Kandungan DHA yang terdapat pada teripang sekitar 3,69%. Jadi mengkonsumsi teripang sangat membantu bagi mereka yang memiliki masalah pada jantung.

Bagi Anda, mengkonsumsi teripang juga dapat menghindarkan resiko dari masalah penyakit jantung.

Itulah beberapa manfaat utama yang dapat kita peroleh dengan mengkonsumsi teripang. Selain itu manfaat teripang emas lainnya yaitu:

- Mengurangi rasa sakit dan gatal pada kulit
- Melancarkan peredaran darah
- Mengobati penyakit maag
- Menyembuhkan penyakit asma kronis
- Menjaga kesehatan kulit
- Membersihkan organ hati dari racun
- Mempercepat penyembuhkan luka

Baca Juga: Sering Diabaikan, Ternyata Kulit Manggis Memiliki Banyak Manfaat Bagi Kesehatan

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah