Raih Hadiah Jutaan Rupiah untuk Pelajar di Klaten, Lomba Karya Tulis Esai Berimajinasi Bung Karno Diperpanjang

- 25 Mei 2023, 10:58 WIB
Raih Hadiah Jutaan Rupiah untuk Pelajar di Klaten, Lomba Karya Tulis Esai Berimajinasi Jadi Bung Karno Diperpanjang
Raih Hadiah Jutaan Rupiah untuk Pelajar di Klaten, Lomba Karya Tulis Esai Berimajinasi Jadi Bung Karno Diperpanjang /

KILAS KLATEN - Dalam rangka memperingati HUT Kabupaten Klaten ke-219 dan Hari Bung Karno, Beri Aku Sepuluh Pemuda (BASP) bekerja sama dengan Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Klaten melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Klaten menyelenggarakan lomba karya tulis esai berimajinasi jadi Bung Karno.

Sebelumnya batas waktu pengumpulan karya tulis esai yaitu pada hari Rabu, 24 Mei 2023. Namun, kini diperpanjang hingga pada hari Sabtu, 27 Mei 2023 pukul 23.59 WIB. Dikutip Kilas Klaten melalui klatenkab.go.id, bahwa perpanjangan waktu tersebut berdasarkan surat keputusan yang ditandatangani oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Klaten, Jajang Prihono, pada Rabu, 24 Mei 2023.

Perpanjangan waktu tersebut dilakukan agar para pelajar tingkat SMA, SMK/Sederajat se-Kabupaten Klaten dapat memanfaatkan kesempatan tersebut dengan baik dan maksimal.

Sebagai informasi bahwa lomba karya tulis esai tingkat SMA dan SMK tersebut mengusung tema “Jika Aku Menjadi Bung Karno”. Dalam hal tersebut, peserta diajak untuk berimajinasi menjadi Bung Karno yang hidup era saat ini.

Baca Juga: Gelar Upacara Peringatan Harkitnas ke-115 Tahun 2023, Bupati Klaten Ingatkan Tiga Cita-Cita Besar Budi Utomo

Dengan demikian, pelajar yang mengikuti lomba esai ini tentunya ditantang menyelami pemikiran dan gagasan dari pidato yang pernah disampaikan oleh Bung Karno mengenai “To Build The Word a New”. Pidato tersebut merupakan pidato spektakuler dan memorable yang pernah disampaikan oleh Bung Karno pada saat Sidang Umum PBB pada 30 September 1960 silam.

Bagi pelajar SMA, SMK/sederajat yang berminat dalam mengikuti lomba esai ini dapat segera mendaftarkan diri melalui web https://lomba-esai.beriakusepuluhpemuda.com/

Halaman:

Editor: Fajar Sidik Nur Cahyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x